Selamat Datang di Website SPB Majelis Jemaat GKE Muara Teweh

Kamis, 03 Oktober 2019

SPB Muara Teweh Ikuti Sosialisasi Kabupaten Layak Anak


MUARA TEWEH, WARTA SPB“Kabupaten Layak Anak adalah kabupaten/kota yang mempunyai sistem pembangunan berbasis hak anak melalui pengintegrasian komitmen dan sumber daya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha, yang terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam kebijakan, program dan kegiatan untuk menjamin pemenuhan hak dan perlindungan anak”, demikian disampaikan Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan, KB dan P3A Provinsi Kalimantan Tengah, Dra. Noorita Dahlia, M.AP dihadapan puluhan undangan dari berbagai lintas sektoral dan organisasi kemasyarakatan pada acara Sosialisasi KLA dan Forum PUSPA yang diselnggarakan oleh Disdalduk.KB dan P3A Kabupaten Barito Utara di Muara Teweh, Kamis (03/10).
 Ketua SPB MJGKE Muara Teweh, Esdi Pangganti yang hadir bersama Sekretaris SPB, Muran dalam session tanya jawab menyampaikan sangat mendukung dan mengapresiasi program pemerintah secara khusus Program Kabupaten Layak Anak dan pembentukan Forum PUSPA di Kabupaten Barito Utara. 

  “Hal ini kiranya jangan hanya menjadi target dalam mencapai penghargaan saja, namun betul-betul dampaknya harus terasa bagi setiap elemen masyarakat, secara khusus bagi kaum perempuan dan anak” ujar Esdi dalam uraian singkatnya.
  
Selanjutnya Esdi menyampaikan bahwa organisasi yang dipimpinya dalam hal ini Seksi Pelayanan Bapak (SPB) MJGKE Muara Teweh bersedia bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam menyukseskan Program Pemerintah seperti ini, sehingga kedepannya Kabupaten Barito Utara dapat meraih predikat yang lebih baik lagi dari kondisi sekarang, hal ini ditandai dengan ditandatanganinya fakta integritas bersama puluhan organisasi masyarakat yang diundang hadir dalam kegiatan sosisalisasi dimaksud. (sdp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEGIATAN

Peran Kaum Bapak Dalam Keluarga Kristen (Bab 1)

--------------------------------- “Bapak merupakan pilar terdepan dalam menjaga keutuhan sebuah keluarga” (Esdi Pangganti) ----...

Arsip SPB